Mata kuliah hidrologi teknik sem genap 2023/2024 ini mempunyai CPMK sebagai berikut :

CPMK 1

Mahasiswa  mampu  menghitung  hujan  rata-rata  daerah   dan  intensitas  hujan

CPMK 2

Mahasiswa mampu menghitung penguapan  dan  infiltrasi

CPMK 3

Mahasiswa mampu menghitung Aliran  permukaan

CPMK 4

Mahasiswa mampu menghitung debit banjir rencana

CPMK 5

Mahasiswa mampu menghitung penelusuran banjir

Kemampuan akhir tiap tahapan belajar (Sub-CPMK)

 

Sub-CPMK1

Mengerti tentang tentang peranan hidrologi dalam Teknik sipil, memahami siklus hidrologi, batas DAS, metode keseimbangan air, factor-faktor meterereologi, dan klimatologi yang berpengaruh terhadap hujan dan penguapan.

Sub-CPMK2

Mengetahui cara : pengukuran data hujan, penyajian data hujan, interpretasi data citra satelit, dapat menghitung hujan rata-rata das, menghitung intensitas hujan dengan berbagai metode, menghitung tinggi hujan berdasarkan durasinya

Sub-CPMK3

Mengetahui cara mendapatkan data evaporasi dan transpirasi, dapat menghitung besarnya evapotranspirasi dengan metode Penman, Horton dan ɸIndex

Sub-CPMK4

Mengetahui cara mengukur debit dengan pengukuran langsung, dengan bangunan ukur, Current meter, membuat Rating curve, memahami hidrograf, menghitung debit dengan metode Rational dan FJ Mock.

Sub-CPMK5

Menghitung distribusi hujan/debit dengan metode normal, gumbel, log Pearson type III, menguji distribusi hujan/debit dengan teori Chi square dan Smirnov Kolmogorov, Menghitung debit banjir rencana dengan metode Ratonal, Weduwen, Melchoir, Haspers, HSS (Snyder, Nakayasu, SCS, Gama,ITB)

Sub-CPMK 6

Menghitung hidrograf out flow  berdasarkan hidrograf in flow, dengan cara penelusuran banjir (flood routing) di sungai atau saluran dan di resevoir